my banner link
Jumat, 23 April 2010
Footnotes, Hidup Tanpa Batas
Membaca buku Footnotes, Hidup Tanpa Batas karya Lena Maria Klingvall, begitu mengentak kesadaran. Ketidaksempurnaan fisiknya seakan telah menampar kita semua yang dianugerahi kesempurnaan untuk bangun, bangkit, dan berkarya.
Meski terlahir dengan satu kaki, tanpa tangan dan kaki kiri yang cacat, perempuan kelahiran Stockholm, Swedia, mampu menerabas segala rintangan yang dianggap tak mungkin dilakukan.
Sejak lahir ke dunia, Lena telah disambut dengan kesedihan dan cucuran air mata kedua orangtua serta keluarganya. Kehadiran seorang bayi yang seharusnya disertai kebahagiaan berubah menjadi duka, karena Lena terlahir dengan fisik tidak sempurna. Dengan berat 2,4 kilogram, Lena terlahir tanpa lengan dan kaki kiri yang tak sempurna, hanya kaki kanannya yang normal.
Ayahnya yang berdinas sebagai tentara dan ibunya begitu syok dan dirundung kesedihan melihat kondisi anak pertama mereka. Kesedihan mereka bertambah karena dokter yang menangani tak yakin kalau anak mereka bisa bertahan hidup. Rumah sakit pun menyarankan agar kedua orangtua Lena menyerahkan perawatan anaknya kepada mereka.
Kisah hidup, perjuangan, dan pengalaman Lena ditulis secara apik dalam buku Footnotes yang diterbitkan Dastan Books. Begitu mengagumkannya perjalanan hidup Lena, membuat buku yang telah diterjemahkan dalam lima bahasa ini selalu menjadi best seller. Anda pun sebaiknya jangan melewatkan buku setebal 245 yang penuh inspirasi ini.
Dalam buku ini, Lena mengajak semua orang membuka pikiran bahwa orang yang tidak sempurna bisa meraih prestasi dan berguna. Kuncinya hanya diberikan perlakuan dan kesempatan serupa.
Sehingga orang yang tak sempurna secara fisik tak merasa terasingkan. Lena yang ketika lahir disambut tangis dan kesedihan, mampu mengubahnya menjadi kebahagiaan serta menemukan cinta sejati seperti orang yang terlahir sempurna.
Judul Buku: Footnotes, Hidup Tanpa Batas
Penulis: Lena Maria Klingvall
Penerbit: Dastan Books
Terbit: Mei 2009
Tebal: 245 halaman [L1]
Harga: Rp.49.900
source: inilah
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar