my banner link

Selasa, 28 September 2010

Sehatkah Mental Anda..?

Tidak ada satupun yang dapat menghalangi seseorang yang mempunyai pikiran dan kepribadian yang benar untuk mencapai tujuannya, dan tidak ada satupun di dunia ini yang dapat membantu seseorang yang mempunyai kepribadian dan pikiran yang salah.
“Mind over matter” lebih dari sekedar kiasan saja. Hasil berbagai penelitian menunjukkan bahwa pikiran yang sehat dapat mempengaruhi pengobatan dan penyembuhan seseorang. Kita semua memerlukan pikiran yang sehat untuk mendapatkan hidup yang berkualitas.
Seseorang yang sehat mentalnya dapat menghadapi perubahan-perubahan dalam hidup yang positif, mencari stimulasi intelektual dan interaksi antar manusia, serta secara kreatif menggunakan waktunya untuk bekerja serta melakukan aktivitas sukarela.
Sehatkah Pikiran Anda?
Mempertahankan pikiran yang sehat memerlukan perilaku yang positif. Bagaimana dengan diri anda? Temukanlah jawabannya dalam pertanyaan-pertanyaan berikut ini:
1. Apakah anda melakukan perawatan diri yang baik bagi tubuh maupun pikiran anda?
2. Merawat pikiran anda sama pentingnya dengan merawat tubuh. Seperti kata pepatah, “Di dalam pikiran yang sehat terdapat tubuh yang sehat”.
3. Apakah anda cukup beristirahat, makan yang benar, berolahraga, dan berkonsultasi ke dokter secara teratur?
4. Menjalani gaya hidup yang sehat dapat membantu anda menghadapi tantangan-tantangan hidup. Berbicaralah kepada dokter anda mengenai kecemasan-kecemasan yang anda rasakan. Bila perlu, dokter akan merujuk anda ke ahli jiwa professional.
5. Apakah anda tetap mengaktifkan pikiran anda dengan mempelajari hal-hal yang baru, membaca, dan berinteraksi dengan orang lain secara teratur?
6. Bila anda tidak mengaktifkan pikiran anda, bersiaplah untuk kehilangan pikiran yang sehat.
7. Apakah anda tahu saat anda memerlukan bantuan?
8. Salah satu tanda bagi seseorang yang bermental sehat adalah kesediaannya untuk mencari pertolongan bila hidup terasa sulit atau amat membebani.
9. Apakah anda tahu cara mengatasi stress dalam kehidupan dengan teknik relaksasi atau interaksi dengan teman-teman atau anggota-anggota keluarga yang dapat mendukung?
10. Dukungan social dan kasih serta perhatian orang lain amat penting. Cinta adalah kekuatan yang dapat menumbuhkan semangat.
11. Apakah anda menghabiskan waktu sendiri untuk merefleksi diri, bermeditasi atau sekedar mendapatkan ketenangan?
12. Tindakan-tindakan ini dapat memberi kekuatan untuk mengatasi kesulitan-kesulitan yang timbul.
13. Apakah anda turut berpartisipasi secara teratur dalam aktifitas yang bersifat menyenangkan, santai serta kreatif?
14. Bermain, tertawa, dan berpartisipasi dalam aktivitas yang kreatif dapat meningkatkan gairah kita dalam menikmati hidup ini. Mengerti bagaimana cara untuk mempertahankan perilaku yang menyenangkan.
15. Apakah anda mengenali serta merayakan keberhasilan anda?
16. Amat penting untuk mengetahui serta memperkokoh keberhasilan kita.
Nah sudah sehatkah mental anda? mari kita renungkan sejenak agar aktivitas kita semakin bermakna.
source: f.buzz

Tidak ada komentar:

Posting Komentar